*PEREGANGAN*
Kalau Anda melihat gambar diatas, yang ada di kotak berbatas putus putus itu adalah batas batas Anda menurut Anda. Mungkin Anda mengira bahwa Anda itu pantasnya ya bekerja keras setiap hari hanya untuk bisa hidup. Sudah bekerja keras seperti itupun kadang kadang masih tidak mencukupi juga. Anda nyaris tidak melihat kemungkinan lain. Anda mungkin bertani, sudah mencoba berbagai strategi selama bertahun tahun. Anda mungkin pengrajin sprei yang sdh mencoba menjual berbagai seprei, tapi hidup seperti menuntut terlalu banyak ke Anda. Anda tidak tahu lagi harus kemana ?, dan harus bagaimana ? karena merasa bahwa itulah batas batas yg Anda miliki. Semua hal sepertinya sudah Anda lakukan.
Sebenarnya Anda salah, karena masih banyak yang belum Anda lakukan.
Anda mungkin pernah mendengar penelitian tentang kutu anjing. Kutu ini bisa meloncat sangat tinggi seperti melenting. Kemudian beberapa kutu diletakkan di sebuah stoples kaca dengan tutup diatasnya. Si kutu meloncat, membentur penutup stoples. Begitu seterusnya, setiap kali meloncat, selalu merasa kesakitan karena terbentur. Lama lama si kutu membatasi loncatannya sehingga tidak membentur lagi. Kemudian si kutu di pindah ke stoples yang lebih pendek. Hal yang sama terjadi dan lama lama si kutu hanya melompat sampai hampir membentur tutup. Setelah beberapa hari dilatih seperti itu, maka si kutu dilepas. Bahkan ketika sudah bebaspun, dia tetap tidak bisa melompat tinggi dan hanya sebatas bbrp senti saja sesuai ketinggian stoples terakhir.
*Anda sama seperti kutu itu*. Anda belum mengalami melompat tinggi. Anda seumur hidup melihat kutu kutu lain melompat hanya sekian itu. Orang tua Anda bekerja sangat keras, pulang kelelahan dan penghasilannya sekian. Selama bertahun tahun Anda melihat itu dan merasa bahwa Andapun juga akan seperti itu. Kalau kutu, hanya bisa melompat sependek itu
Saya berbeda. Sejak dulu saya sudah melihat kutu yang melompat tinggi. Saya juga melompat tinggi. Saya melihat kutu kutu perkasa yang sejak kecil dilatih melompat tinggi. Teman teman dokter saya. Tetapi saya juga berpikir bahwa untuk bisa memiliki lompatan tinggi diperlukan latihan bertahun tahun. Untuk bisa menjadi dokter kandungan, saya harus sekolah 6 + 3 + 3 + 8 + 5 = 25 tahun.
Di Leadership Seminar pertama saya bulan Oktober 2003, saya melihat kutu kutu lain yang bisa melompat jauh lebih tinggi dari saya. Ajaibnya, mereka tanpa harus menempuh pendidikan selama saya itu. Cukup dengan merubah cara berpikirnya saja.
Kesimpulannya, Andapun bisa mencapai batas batas yang jauh diatas batas Anda sekarang. Asal mau bersakit sakit mengubah cara berpikir Anda. Hanya itu caranya. Jika cara berpikir kita sudah berubah, maka tindakan tindakan juga akan berubah. Tindakan yang berubah akan mengubah kebiasaan kita, karakter kita dan dengan sendirinya pada akhirnya nasib kita.
Syaratnya kita mau diregangkan. Memang sakit karena itu berarti keluar dari zona nyaman kita.
Tetapi jika Anda mau diregangkan, maka Anda bisa melakukan banyak hal seperti bebas finansial, bebas waktu, menyekolahkan anak ke pendidikan terbaik, beramal lebih banyak, rekreasi ke luar negeri sepuasnya, pensiun dini, mengembangkan diri dan sebagainya.
Selamat malam dan selamat beristirahat 🙏
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.